Animo Masyarakat Tinggi, Usia 12 Tahun Hingga Lansia Vaksinasi Covid-19 di UPNVJ

 

JAKARTA – Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta (UPNVJ) bekerja sama dengan Polda Metro Jaya, Ikatan Alumni Resimen Mahasiswa Indonesia (IARMI), dan Resimen Mahasiswa (Menwa) Jayakarta, menyelenggarakan kegiatan kegiatan bagi warga masyarakat, yang berlangsung di Lapangan Upacara UPN Veteran, Pondok Labu, Jakarta Selatan, Sabtu (31/07/2021).

Animo masyarakat yang mengikuti program vaksinasi ini sangat tinggi, mulai dari usia 12 tahun hingga akhir usia mendatangi UPNVJ untuk mendapatkan vaksinasi, yang mengambil tema, “Ayo Ikuti Vaksinasi Covid 19 UPN Veteran Jakarta”.

“Vaksinasi ini untuk seluruh masyarakat. Kami berharap dengan vaksinasi massal ini, masyarakat bisa mendapatkan vaksinasi dengan cepat sehingga mengurangi risiko terpapar Covid-19,” kata Rektor UPNVJ Dr. Erna Hernawati, Ak, CPMA, CA, CGOP.

Rektor UPNVJ saat berbincang-bincang dengan seorang anak usia 12 ke atas yang sudah mendapatkan vaksinasi.

Erna juga mengatakan, awalnya hanya menargetkan 400 orang untuk mengikuti vaksinasi. Namun, melihat antusiasme masyarakat yang mendaftar cukup tinggi, akhirnya disiapkan sebanyak 1.200 dosis vaksin Sinovac.

Begitu pula menurut Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama Dr. dr. Ria Maria Theresa, Sp.KJ, MH, antusiasme masyarakat sangat tinggi sehingga dosis vaksin yang ada kita ditambah.

“Kami meminta kepada Direktur Pembinaan Masyarakat Polda Metro Jaya untuk menambah dosis vaksin. Akhirnya kami mendapatkan tambahan 500 dosis vaksin dari Biddokkes Polda Metro Jaya,” ungkap Ria.

Sementara itu, Direktur Pembinaan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Badya Wijaya, SH, MH mengatakan kegiatan vaksinasi Covid-19 merupakan instruksi dari Kepala Polda Metro Jaya Inspektur Jenderal Polisi Dr. Drs. H. Muhammad Fadil Imran, M.Si untuk membantu program vaksinasi dari pemerintah.

“Kami tidak menduga di UPNVJ peserta vaksinasi bisa mencapai sebanyak ini. Antusiasme masyarakat luar biasa. Ini menandakan penting program vaksinasi ini sudah menjangkau masyarakat,” kata Badya.

Badya menambahkan, program vaksinasi akan dilanjutkan dengan vaksinasi Merdeka dan dia berharap pada 17 Agustus 2021 seluruh warga di DKI Jakarta sudah divaksinasi.

Ditempat yang sama saat ditemui Kapolsek Cinere Kompol Tata Irawan SE., mengungkapkan vaksinasi yang di selenggarakan di UPN Veteran ini dapat meningkatkan jumlah warga yang divaksinasi.

Bahkan ia juga menyebutkan warga di wilayahnya Kecamatan Cinere dan Limo juga banyak yang datang ke UPNVJ ini untuk vaksinasi, apalagi lokasinya tidak jauh dari pemukiman warga Cinere.

“Kita sebarkan informasi ke warga masyarakat di wilayah Cinere dan Limo mengenai vaksinasi tersebut, sehingga banyak juga warga kita yang datang ke UPNVJ untuk mendapatkan vaksinasi,” ujarnya.

Kegiatan vaksinasi tersebut sangat mudah diikuti warga, yang ingin mengikuti vaksinasi, cukup dengan membawa fotokopi KTP, serta Kartu Keluarga. Ini mudahkan bagi warga untuk dapat ikut melaksanakan vaksinasi. (Eka)

TAGS
Share This