Meriah Puncak HUT Kota Depok ke-24, Fashion Show dan Kuliner Gratis di Nikmati Masyarakat

Meriah Puncak HUT Kota Depok ke-24, Fashion Show dan Kuliner Gratis di Nikmati Masyarakat

MATAHARI TV | Depok – Puncak Acara Hari Ulang Tahun Kota Depok ke-24 yang mengambil tema “Beragam Suku Berpadu untuk Depok Lebih Maju”, berlangsung di Lapangan Balai Kota Depok, Selasa, 2 Mei 2023.

Pada HUT Kota Depok ini, para pejabat, ASN maupun tamu undangan yang hadir mengenakan pakaian adat nusantara, serta pakaian adat Kota Depok.

Wali Kota Depok Mohammad Idris mengaku bangga dengan acara HUT Kota Depok ini, karena banyak yang hadir sebagai tamu istimewa.

“Ada orang-orang istimewa yang hadir disini, mereka ada pendiri Kota Depok atau yang membangun Kota Depok yanh kita cintai ini, ada Bapak Sofyan Safari Hamim, bapak H. Arifin Harun Kertasaputra, bapak H. Dedi Supandi, bapak Sri Utomo, bapak Pradi Supriatna,” jelasnya.

Dalam kesempatan itu juga Idris mengaku bangga dengan para pelaku yang mengisi acara HUT Depok ini, semua asli orang Depok, dari penari siswi SMP, orkestra siswa SMA.

Wali Kota juga mengajak tamu undangan untuk menikmati Fashion Show dari para ASN yang menggunakan pakaian adat nusantara.

Sementara itu, Ketua Panitia Hari HUT Kota Depok ke-24 Kota Depok, Mangnguluang Mansur mengatakan, puncak acara hari ini merupakan rangkaian dari acara penutupan HUT Kota Depok.

Dalam puncak acara ini juga di meriahkan dengan Fashion Show yang di lakukan oleh seluruh ASN Pemkot Depok.

“Juga yang paling utama disini, kita kuliner Madang bareng,” ujar Mangnguluang Mansur.

Di akhir acara juga ada doorprize menarik dari panitia acara, seperti paket Umbroh dan hadiah menarik lainnya. |Eka

TAGS
Share This