Kakanwil Kemenkumham Kalsel Temui Bupati Tanah Bumbu

Kakanwil Kemenkumham Kalsel Temui Bupati Tanah Bumbu

MATAHARI TV | Tanah Bumbu – Mengawali kunjungan kerja pertama ke Kabupaten Tanah Bumbu, Faisol Ali selaku Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kalimantan Selatan melakukan audiensi guna menjalin silaturahmi dan meningkatkan kolaborasi dengan Bupati Tanah Bumbu, Zairullah Azhar, Senin (6/2/23).

Sebagai Kakanwil Kemenkumham Kalsel, Faisol Ali merajut dan menyambung hubungan baik dengan Bupati Tanah Bumbu beserta jajaran yang juga turut andil dalam mewujudkan berdirinya Lapas Kelas III Batulicin.

Faisol Ali menyampaikan bahwa ia melihat kontribusi dan kolaborasi Pemkab Tanah Bumbu dalam mewujudkan Lapas Kelas III Batulicin dan juga pelayanan Hukum dan HAM lainnya sangatlah sejalan dengan upaya Kanwil Kemenkumham Kalsel dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.

“Tentu semangat dalam melayani masyarakat melalui sinergitas dan hubungan kerja sama yang baik menjadi kunci dalam mengembangkan hubungan baik Kanwil Kemenkumham Kalsel dan Pemkab Tanah Bumbu yang sudah dijalin ini kedepannya,” ucap Faisol.

Bupati Kabupaten Tanah Bumbu, Zairullah Azhar yang juga turut didampingi oleh perwakilan SKPD Kabupaten Tanah Bumbu menyambut baik kedatangan Faisol Ali yang kembali merajut hubungan baik yang telah dibangun oleh Kakanwil yang terdahulu.

“Kami sangat mengapresiasi silaturahmi baik yang selama ini terjalin bersama Kanwil Kemenkumham Kalsel dalam memberikan pelayanan Hukum dan HAM di Kabupaten Tanah Bumbu. Tentu kita akan bersama-sama menjaga sinergitas untuk terus berkolaborasi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Tanah Bumbu,” jelasnya.

Pada kesempatan ini Kakanwil juga turut didampingi oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan, Sri Yuwono, Kepala Divisi Imigrasi, Junita Sitorus, Kalapas Kelas III Batulicin, Bambang Hari Widodo, Kakanim Kelas II TPI Batulicin, I Gusti Bagus M. Ibrahiem, dan Kabapas Kelas II Batulicin, Indra Gunawan dan Kabid Inteldakim, Ramdhani.| Eka

TAGS
Share This