Arahan Presiden RI Ke Forkopimda di Tengah Lonjakan Omicron

Arahan Presiden RI Ke Forkopimda di Tengah Lonjakan Omicron

MATAHARI TV|Jakarta Pusat – Presiden RI Ir. H. Joko Widodo menginstruksikan secara virtual agar percepatan vaksinasi di setiap daerah dan sosialisasikan prokes selalu gunakan masker ke jajaran Pemerintah Pusat, BNPB, TNI Polri dan Pemda, di Gd. Bappeda Jakarta, Senin, (7/2/2022).

Presiden juga perintahkan ke TNI Polri dan serta Satgas Covid-19 agar giatkan terus serbuan vaksin, Target vaksinasi Lansia harus diatas 70%.

Pangdam Jaya Mayjen TNI Untung Budiharto selaku Dansatgasgabpad mengatakan penanganan Covid-19 untuk pasien yang terpapar, cepat dirujuk dari puskesmas setempat ke rumah sakit terdekat dan bagi masyarakat yang bergejala ringan terpapar Omicron dihimbau lakukan isolasi di rumah lebih aman.

Sebagai antisipasi lonjakan Pasien Omicron gejala berat sudah disiapkan fasilitas Isolasi Wisma Atlet, Kemayoran, Pademangan, Rusun Nagrak, Pasar Rumput dan Daan Mogot.|Eka

TAGS
Share This