Tim Kodam Jaya Wonder Berhasil Memboyong Piala Kasad 2022 di Grand Final Turnamen Esports

Tim Kodam Jaya Wonder Berhasil Memboyong Piala Kasad 2022 di Grand Final Turnamen Esports

MATAHARI TV | Jakarta – Menyaksikan secara langsung Grand Final Turnamen Esports Piala Kasad 2022, Pangdam Jaya Mayjen TNI Untung Budiharto beserta pejabat Kodam Jaya berikan ucapan selamat dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Tim Wonder perwakilan dari Kodam Jaya yang berhasil menjadi tim terbaik, dengan meraih Juara 1.

Grand Final Turnamen Esports Piala Kasad 2022 ini, berlangsung di Gedung A.H. Nasution Lt. 3 Mabesad, Jakarta Pusat. Sabtu. (20/8/2022).

Turnamen Esports Piala Kasad Tahun 2022 ini merupakan event turnamen game Esports PUBG Mobile berskala Nasional, yang digagas langsung oleh Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman.

Tim Kodam Jaya/Jayakarta melalui Tim Wonder berhasil memboyong Piala Kasad di turnamen ini, disusul juara kedua direbut Tim Kodam VI/Mulawarman dan juara ketiga direbut Tim Kodam XIII/Merdeka, tidak hanya itu saja JAYANotRennn dari Tim Kodam Jaya/Jayakarta menjadi pemain dengan nominasi Terminator.

Turnamen Esports Piala Kasad 2022 ini sendiri mempertemukan 15 Tim perwakilan dari seluruh Kodam di Indonesia dan 1 Tim seleksi Tim Pro.

Semoga dengan Juara 1 untuk Tim Wonder ini bisa lebih memotivasi untuk lebih berprestasi lagi di turnamen yang lainnya bahkan ditingkat lebih tinggi.

Hal ini membuktikan kalau generasi muda bisa mengukir prestasi dimana saja selagi ada kemauan, berlatih sungguh-sungguh dan tekad yang kuat.|Eka

TAGS
Share This