Rakornis TMMD Ke – 116 TA 2023. Wujud Sinergitas Membangun Negeri
MATAHARI TV | – Jakarta. Kasdam Jaya Brigjen TNI Edy Sutrisno, S.E didampingi Aster Kasdam Jaya Kolonel Inf Jamaludin, S.H., Dandim 0507/Bks Kolonel Kav Luluk Setyanto, M.P.M dan Kapendam Jaya Kolonel Cpm Dwi Indra Wirawan, mengikuti Rapat Kordinasi Teknis (Rakornis TMMD) ke – 116 TA. 2023 bertempat di Aula A.H. Nasution Lt.3 Mabesad, Rabu( 03/05/2023)
Tema TMMD ke – 116 bertajuk ” Sinergitas Lintas Sektoral Mewujudkan Kemanunggalan TNI – Rakyat Semakin Kuat”. Kegiatan Rakornis TMMD dipimpin Aster Kasad Mayjen TNI Mochammad Hasan dan dihadiri oleh para Kasdam, Asisten teritorial di wilayah Indonesia, Dandim dan Walikota serta Bupati diseluruh wilayah Indonesia secara virtual.
Aster Kasad dalam sambutannya menjelaskan bahwa Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) adalah sebagai wujud dari Kemanunggalan TNI dan Rakyat dalam bentuk operasi bakti yang dilaksanakan bersama – sama seluruh komponen masyarakat termasuk pemerintah daerah.
Program TMMD bertujuan membantu meningkatkan kesejahteraan rakyat secara dinamis dan berkesinambungan dengan kerjasama sinergitas dan koordinasi yang baik.
Program TMMD sudah dilaksanakan selama 43 tahun mulai tahun 1980 dikenal sebagai ABRI masuk desa. TMMD bukan domain dari TNI semata, melainkan program bersama semua komponen bangsa yang berkoordinasi dan terkoordinir yang dilaksanakan secara bergotong royong, bahu membahu antara TNI- Polri, Kementrian dan Pemerintah Daerah beserta Komponen Masyarakat demi terwujudnya akselerasi pembangunan di wilayah. Program kerja TMMD meliputi pembangunan jalan desa, perbaikan infrastruktur dan manunggal air. TMMD ke – 116 TA 2023 memiliki 50 sasaran wilayah yang tersebar diseluruh wilayah indonesia, pungkas Aster Kasad.
TMMD Ke 116 akan dilaksanakan selama 30 hari secara serentak di 50 Kabupaten/Kota yang rencananya akan dibuka pada tanggal 10 Mei 2023 dengan Irup dari Pejabat Pemda Gubernur/Bupati/Walikota, sedangkan penutupan dilaksanakan pada tanggal 8 Juni 2023 dengan Irup dari Pejabat TNI.
Kasdam Jaya Brigjen TNI Edy Sutrisno, S.E, mengungkapkan TMMD Ke-116 TA. 2023 yang dilaksanakan di Kodam Jaya hanya 1 Kodim 0507/Kota Bekasi, di Kota Bekasi, ungkap Kasdam Jaya.
Diharapkan selama pelaksanaan program TMMD Ke-116 Kodim 0507/Kota Bekasi bersama pihak terkait dapat melaksanakan secara maksimal dan tepat waktu, sehingga dapat memberikan manfaat bagi masyarakat Kota Bekasi, pungkas Kasdam Jaya.