Pulau Saponda Laut Memiliki Daya Tarik Tersendiri

MATAHARI TV | Konawe — PULAU Saponda Laut merupakan salah satu pulau yang sangat menarik, terletak di kecamatan Soropia Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara.

Pulau ini memiliki pasir putih dengan air laut yang jernih dan berwarna biru sehingga menambah keindahan pulau ini.

Selain itu, Pulau Saponda Laut ditumbuhi dan dikelilingi berbagai jenis tanaman pohon, yang didominasi Pinus dengan ukuran cukup besar.

Meski pulau ini tidak memiliki penduduk dengan jumlah banyak, namun terdapat beberapa rumah singgah bagi para nelayan desa sekitar, seperti Desa Saponda Darat, Desa Bajo dan lainnya.

Keindahan bawah laut juga dapat Anda nikmati dengan berbagai jenis karang dan berbagai jenis ikan. Namun untuk menikmati keindahan bawah laut, pengunjung juga harus tetap berhati-hati, karena arus ombaknya cukup besar, karena Pulau Saponda Laut ini berada di laut lepas.

Nah, bila Anda ingin menuju ke Pulau Saponda Laut, cukup dengan menempuh perjalanan darat menuju Desa Leppe, kurang lebih 45 menit, kemudian dilanjutkan menggunakan Katinting selama satu jam maka Anda pun sampai di pulau Saponda Laut.

Tak perlu khawatir jika harus mengeluarkan uang yang terbilang banyak. Sebab, anda akan dimanjakan dengan keindahan pantainya. | Sule

TAGS
Share This