Nyanyian Penyatu Negeri, Konser ke-2 Deolipa Project di Bandung
MATAHARI TV | Bandung – Deolipa Project menggelar konser, yang juga sebagai Promo Tur di Grand Pasundan Convention, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (19/11/2022).
Dalam konser tersebut, Deolipa Project mengusung tema “Nyanyian Penyatu Negeri”, dengan mempersembahkan 15 lagu keren yang mereka punya.
Konser tersebut, disaksikan para penonton yang ada di kota Bandung, dari mulai remaja hingga orang tua.
Namun protokol kesehatan juga menjadi bagian penting diterapkan para penonton saat Konser, dengan menggunakan Deolipa Projectmasker.
Dalam konser tersebut, disaksikan para penonton yang ada di kota Bandung, dari mulai remaja hingga orang tua. Namun protokol kesehatan juga menjadi bagian penting diterapkan para penonton saat Konser, dengan menggunakan masker.
“Sejatinya, sebuah lagu bukan hanya hiburan semata, tapi juga bisa menjadi pesan positif dan rasa nasionalisme,” kata Deolipa Yumara, yang akrab disapa Olive, disela-sela konser tunggalnya.
Lebih jauh Deolipa mengungkapkan, konser ini merupakan kegiatan Deolipa Project ke-2, sebelumnya menyelenggarakan kegiatan yang sama juga berlangsung konser di Hotel Bidakara Jakarta.
Juga dalam pertunjukan kali ini, ia memilih Tata Janeeta sebagai bintang tamu, mengingat dia merupakan penyanyi hebat, ungkapnya.
Ke depannya, kata Deolipa, rencananya juga menyelenggarakan konser di Ibu Kota Provinsi, seperti halnya beberapa bulan kedepan akan berlangsung di Semarang.
Konser di Bandung ini, menurut Deolipa, terkendala PPKM Level 2 sehingga memang ada batasan-batasan yang harus dipatuhi.
“Hampir saja konser di Bandung ini tidak berjalan,“ ungkapnya.
Deolipa menguraikan dalam setiap konsernya mereka selalu menyanyikan lagu-lagu kebangsaan dan lagu-lagu daerah yang diiringi dengan lagu-lagu Deolipa Project.
“Jadi kita memang lebih suka lagu kebangsaan dan lagu-lagu daerah supaya masyarakat kita termotivasi terus jiwa Nusantara dan jiwa Negara Kesatuan Republik Indonesia,“ paparnya.
Konser ‘Nyanyian Penyatu Negeri’, Deolipa Project menyanyikan lagu Ibu Pertiwi, Bhineka Tunggal Ika, Pancasila Rumah Kita (Cipt. Farnky Sahilatua), Lelaki Buaya, Tanah Airku, Preman Tanah Abang, Muncari Kasih, Kembalilah Sayang, Sang Penggoda, Tak Bisa Kembali (feat Tata Janeeta), Datang dalam Kenangan, Lestari Alamku (Cipt. Gombloh), Cengkeroeng, Goyang Maumere/ Gemu Fa Mi Re, dan Indonesia Pusaka.
Sementara itu, Group Band Deolipa Project, terdiri dari Deolipa Yumara sebagai lead vocal, Arya Setyadi (Bass), Eta Dipa (Lead Gitar), Fikri Khair (Second Gitar), Leo Agustri (Drum), dan Eghay Synth (Keyboard & Seguencer).| Eka