Manfaat Gerobak Listrik Bantuan PLN, UMKM KWT Srikandi Hidroponik Abianbase Kab Badung Perluas Pemasaran
MATAHARI TV | Badung – Penggunaan gerobak listrik memberikan keuntungan bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).
Hal ini dibuktikan oleh UMKM Kelompok Wanita Tani (KWT) Srikandi Hidroponik Abianbase di Kelurahan Abianbase, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung. Berbagai manfaat telah dirasakan oleh UMKM KWT Srikandi Hidroponik setelah menggunakan gerobak listrik bantuan Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) yang disalurkan oleh PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pengatur Beban (UP2B) Bali.
Menurut pembinan UMKM KWT Srikandi Hirdoponik sekaligus Lurah Abianbase, I Dewa Gede Rai Wijaya, penggunaan gerobak listrik sangat bermanfaat dalam pemasaran hasil pertanian hidroponik.
“Sebelum adanya bantuan gerobak listrik ini, UMKM KWT Srikandi Hidoponik cukup kesulitan dalam memasarkan hasil pertaniannya,” kata I Dewa Gede Rai Wijaya, baru-baru ini di Kabupaten Badung.
Pembinan UMKM KWT Srikandi Hirdoponik juga menjelaskan, konsumen hasil pertanian masih sebatas warga disekitar lokasi UMKM dan juga PNS di Kelurahan Abianbase.
Tapi sejak menggunakan gerobak listrik ini, sayuran hasil pertanian hidroponik dipasarkan secara keliling ke perumahan warga, perkantoran, maupun ke pasar-pasar.
Kegiatan pemasaran secara keliling tersebut berdampak pada meningkatnya omzet penjualan sayuran hidroponik.
“Sejak menggunakan gerobak listrik ini omzet penjualan hasil hidroponik meningkat hingga 50 persen,” ujar I Dewa Gede Rai Wijaya.
Ia juga menyebutkan, berbagai manfaat gerobak listrik tersebut dapat mendorong perekonomian anggota UMKM KWT Srikandi Hidroponik.
Dengan suksesnya UMKM KWT Hidroponik yang didorong oleh pemasaran penggunaan gerobak listrik, diharapkan pertanian hidroponik ini dapat menjadi contoh bagi masyarakat di sekitar Kelurahan Abianbase, jelasnya.
“Kami berharap PLN lebih sering melaksanakan Program TJSL, yang bertujuan mendorong perekonomian masyarakat,” tambah I Dewa Gede Rai Wijaya.| Eka