Pelatihan UMKM Desa Kaliwlingi, di Fasilitasi Universitas Negeri Jakarta dan Universitas Muhadi Setiabudi (UMUS) Brebes
MATAHARI TV | Brebes – Universitas Negeri Jakarta (UNJ) menyelenggarakan program pengabdian kepada masyarakat sebagai bagian dari Tridharma Perguruan Tinggi.
Pelatihan UMKM ini dilakanakan Jumat, (22/07/2022) lalu, berlangsung di Sekretariat Mangrovesari Desa Kaliwlingi, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah yang dihadiri 20 peserta dari kalangan pelaku usaha batik, garam rebus dan pangan.
Kegiatan ini merupakan kerja sama UNJ dengan Universitas Muhadi Setiabudi (UMUS) Brebes.
Guru Besar UNJ Prof Dr Hamidah, SE, MSi., menyampaikan, kegiatan pelatihan ini untuk membantu pelaku usaha mampu memilah keuangan usaha.
“Hal ini penting, karena usaha yang dilakukan memerlukan administrasi keuangan yang baik,” ujarnya.
Begitu pula yang disampaikan Wakil Rektor III Universitas Muhadi Setiabudi, Wadli, STP. M.Si., pelatihan ini merupakan kelanjutan dari kegiatan yang dilakukan oleh mahasiswa UMUS pada tahun 2021 lalu.
“Kegiatan pelatihan dilakukan dengan metode diskusi dan praktik,” ujarnya.
Sementara itu, materi pelatihan pembukuan sederhana terdiri dari pembukuan keuangan secara umum. Dalam penyampaian dijelaskan bahwa pentingnya pembukuan keuangan dalam usaha mikro, perlunya memisahkan keuangan pribadi dengan usaha, agar pelaku usaha mudah menganalisis hasil usaha.
Kemudian untuk laporan arus kas yang berfungsi, di paparkan terkait dengan tentang jumlah penerimaan dan pengeluaran kas, dalam satu periode beserta sumber-sumbernya.
Begitu pula dengan laporan laba rugi yang berfungsi memberikan informasi tentang aktivitas bisnis misalnya penjualan, beban, dan laba atau rugi bersih.
Selanjutnya laporan perubahan modal berfungsi untuk menggambarkan peningkatan, penurunan aktiva bersih atau kekayaan selama periode yang bersangkutan berdasarkan prinsip pengukuran tertentu yang dianut.
Neraca berfungsi menjelaskan nilai aset, kewajiban dan modal perusahaan pada tanggal tertentu, juga dibahas mengenai Penerapan materi pada soal-soal kasus usaha seperti menghitung harga pokok penjualan (HPP).
Kegiatan pelatihan menggunakan metode Pendidikan orang dewasa (POD) dan diskusi, setelah peserta mendapatkan materi dengan tertib dan terarah.
Dalam pelatihan ini, peserta membentuk kelompok-kelompok kecil sesuai dengan kelompok usahanya. Hal ini dilakukan agar peserta fokus dan terarah.
Dalam kegiatan pelatihan ini juga dihadiri, Prof. Dr. Rd Tuty Sariwulan, M.Si (Dosen S3 Ilmu Manajemen), Dr. Widya Parimita, MPA (Dosen S3 Ilmu Manajemen) serta Sholatia Dalimunthe, SE., M.B.A (Dosen S1 Manajemen).| rls