Membanggakan, Polwan Polda Metro Jaya Sukes Raih Juara 2 Taipei Open 2024

Membanggakan, Polwan Polda Metro Jaya Sukes Raih Juara 2 Taipei Open 2024

Jakarta, Matahari.tv — Putri Kusuma Wardani Atlet Badminton yang juga seorang Polwan, berhasil melaju ke babak final dan meraih Juara 2 tunggal Badminton Yonex Taipei Open 2024.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ari Syam Indradi mengungkapkan “Saat ini Putri Kusuma Wardani merupakan Personel Polwan berpangkat Bripda yang aktif bertugas sebagai Tim Negosiator di Subdit Dalmas Ditsamapta Polda Metro Jaya”, ungkapanya (Selasa 10/9/2024).

Ade mewakili Kapolda Metro Jaya mengucapkan selamat dan memberikan apresiasi setingi-tingginya kepada Putri Kusuma Wardani yang telah berhasil meraih juara 2 pertandingan Badminton Taipei Open 2024.

“Kapolda sangat bangga dengan keberhasilan Bripda Putri Kusuma Wardani, beliau berharap prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh Personel untuk dapat membawa nama baik Polda Metro dibidang olahraga baik tingkat nasional maupun internasional,” ucapnya.

Sebagaimana diketahui, Putri Kusuma Wardani melaju babak final setelah berhasil mengalahkan tuan rumah Chiu Pin-Chian melalui 3 babak dengan perolehan skor 16-21, 21-16, 21-11. di babak semifinal Taipei Open 2024 pada Sabtu, 7 September 2024.

Kemudian dalam pertandingan final yang digelar Minggu (8/9/2024), Putri dikalahkan oleh Sim Yu Jin, pemain asal Korea Selatan dengan skor 17-21, 13-21 dan menjadi runner-up.

Berikut adalah profil Putri Kusuma Wardani, atlet badminton yang ternyata juga sebagai seorang Polisi wanita. pada Sabtu, 7 September 2024, Putri KW merupakan kelahiran Tangerang, 20 Juli 2002.

Atlet tunggal putri itu telah masuk Pelatnas PBSI sejak 2018 saat usianya baru 16 tahun. Selain itu, ia juga telah terafiliasi klub PB Exist Jakarta dan malang melintang mengikuti berbagai kompetisi kejuaraan domestik maupun internasional.

Di awal tahun 2024, Putri Kusuma Wardani berhasil meraih medali emas dalam pertandingan Badminton Asia Team Championship 2024 atau BATC 2024 dalam katergori tunggal putri.

Ia berhasil mengalahkan Lo Sin Yan Happy dengan skor 21-14, 21-16 saat bertanding di Setia City Convention Centre, Selangor, Malaysia.

Ia pernah meraih gelar juara Super 300 di Spain Masters 2021 setelah mengalahkan Line Christophersen dari Denmark di babak final.

Selain itu, ia berkontribusi membantu tim Indonesia mengalahkan tim Tiongkok dan meraih Piala Suhandinata dalam ajang kejuaraan dunia Juniro BWF 2019.

TAGS
Share This

COMMENTS