RSUI Bersama JASS Gelar Khitan Massal

RSUI Bersama JASS Gelar Khitan Massal

MATAHARI TV | Jakarta – Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI) berkolaborasi dengan Departemen Bedah Pediatrik FKUI yang tergabung dalam Jakarta Annual Surgical Symposia (JASS) menyukseskan kegiatan bakti sosial khitan massal.

Kegaiatan ini ditujukan bagi masyarakat umum secara gratis, Minggu, (4/05/23).

Sebanyak 40 peserta anak usia 5-12 tahun telah lolos skrining untuk mendapatkan layanan khitan di RSUI.

Kegiatan bakti sosial ini merupakan bentuk kepedulian bersama dalam rangka menjalankan tanggung jawab sosial membantu masyarakat melaksanakan kewajiban khitan untuk anak-anak. Khitan massal ini menjadi kegiatan kedua kalinya setelah sukses dilaksanakan pada 2018 lalu.

dr. Hardian Gunardi, Sp. B, mewakili panitia JASS menyampaikan bahwa kegiatan tersebut telah direncanakan dari jauh hari dengan mempersiapkan tim medis yang terlatih untuk menjalankan proses khitan.

Metode yang digunakan dalam kegiatan khitan kali ini adalah metode konvensional, prosedur pembedahan yang sering digunakan dan telah terbukti efektif serta aman dalam praktik medis. Kami memastikan standar keamanan dan sterilisasi yang baik, sehingga para peserta dan keluarga dapat merasa aman dan nyaman”.

Dr. dr. Astuti Giantini, Sp.PK(K), MPH, Direktur Utama RSUI* turut menyampaikan apresiasinya.

“Puji syukur Alhamdulillah kegiatan ini berjalan lancar, terima kasih kepada JASS yang telah bersama berkoordinasi dengan berbagai pihak, termasuk tenaga medis dan administrasi. Tak lupa, kami haturkan terima kasih kepada orang tua yang telah mempercayakan anak-anaknya selama proses khitan. Kami berharap dengan adanya kolaborasi ini memberikan manfaat bagi masyarakat khususnya warga Depok dan sekitarnya,” ujar Dr. dr. Astuti.

RSUI terus berupaya menyelenggarakan berbagai kegiatan bakti sosial termasuk kolaborasi dengan berbagai elemen masyarakat. Dukungan dan kepercayaan masyarakat juga membantu kami dalam memberikan layanan kesehatan yang bermutu sesuai yang dibutuhkan masyarakat.

RSUI merupakan Rumah Sakit tipe B memiliki dokter spesialis dan subspesialis dengan berbagai layanan unggulan yang tersedia. Kami juga menyediakan paket khitan/sirkumsisi bagi masyarakat yang berencana melakukan khitan untuk buah hati dengan tagline “sunat aman, anak nyaman”. | Eka

TAGS
Share This