Silaturahmi Perkuat Kolaborasi, Media Gathering PLN Indonesia Power Priok PGU
MATAHARI TV | Jakarta – PT PLN Indonesia Power mengelola Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Priok mengadakan Media Gathering, yang mengambil tema, “Silaturahmi Perkuat Kolaborasi, Media Bersama PLN Indonesia Power Priok PGU”.
Media Gathering yang dihadiri puluhan media massa, baik itu cetak, elektronik maupun online, juga Deputy General Manager Bidang Umum Indonesia Power PLTGU Priok Aryati, Plt Senior Manager Operasi dan Pemeliharaan PLN Indonesia Power Priok PGU Romadhoni Sigit Prakosa W, Chairman Energy and Mining Editor Society (E2S) Dudi Rahman dan Pemimpin Redaksi Fokus Energi Deddy Hassan, berlangsung di Jimbaran Resto, Ancol, Jakarta Utara, Rabu (10/05).
PT PLN Indonesia Power merupakan salah satu sub holding PT PLN Persero. PT PLN Indonesia Power mengelola berbagai jenis pembangkit, salah satunya PLTGU Priok dengan kapasitas terpasang 2.723 MW.
Dalam Media Gathering tersebut juga dipaparkan mengenai bisnis dari Pembangkit listrik ramah lingkungan yang terbesar di Asia Tenggara, yang merupakan pembangkit pengelolaannya dilakukan oleh PLN Indonesia Power.
General Manager Priok Power Generation Unit Igan Subawa Putra mengatakan, selain memasok listrik ke Istana Wapres, PLTGU Priok juga berperan mendukung 65 persen kebutuhan beban di subsistem Priok – Cawang – Bekasi.
Pembangkit ramah lingkungan ini memiliki kapasitas sebesar 2.723 MW dengan menggunakan gas alam atau Natural Gas Combined Cycle (NGCC) dan LNG sebagai bahan bakar.
Begitu pula yang disampaikan Plt Senior Manager Operasi dan Pemeliharaan PLN Indonesia Power Priok PGU Romadhoni Sigit, pihaknya melakukan sejumlah upaya lainnya untuk menegaskan komitmen sebagai pembangkit ramah lingkungan.
“Tentunya dengan menggunakan panel surya guna mengurangi hingga 4% pemakaian listrik sendiri,” jelasnya.
Selain itu, dengan menggandeng Mitsubishi Heavy Industries, pihaknya tengah mengkaji co-firing hidrogen di PLTGU tersebut.
“Namun kajian itu masih terus kita lakukan,” ujarnya.
Deputy General Manager Bidang Umum Indonesia Power UPJP Priok Aryati memyebutkan, PLTGU Priok tidak hanya fokus memastikan keandalan listrik, namun juga memiliki komitmen untuk peduli terhadap masyarakat dan lingkungan.
“Ini dibuktikan dengan raihan sejumlah penghargaan seperti Proper Emas di tahun 2021 dan 2022, Penghargaan Gold dari ISDA Award pada tahun 2019, 2020, dan 2021, Penghargan Subroto tahun 2021 dan 2022 dan sejumlah penghargaan lainnya,” paparnya.
Dalam kesempatan itu juga awak media diberikan kesempatan bertanya, dilanjutkan dengan menyaksikan pemutaran Video CSR PLN Priok PGU. |Eka